WORKSHOP LURING
Audit klinis untuk Profesional Pemberi Asuhan (dokter, perawat, bidan, gizi, farmasi) dan Tenaga Kesehatan Lain di FKTP dan FKTRL
7-8 Agustus 2023 | Pukul 09.00-15.00 WIB
Deskripsi
Evaluasi perbaikan pelayanan klinis berupa standar pelayanan kedokteran dapat dilakukan melalui audit medis dan atau audit klinis serta dapat menggunakan indikator mutu. Sesuai dengan Elemen Penilaian PMKP 7 poin c bahwa Rumah sakit telah melaksanakan audit klinis dan atau audit medis pada penerapan prioritas standar pelayanan kedokteran di rumah sakit. Untuk itu, IHQN menyelenggarakan Bimtek Audit klinis untuk Profesional Pemberi Asuhan (dokter, perawat, gizi, farmasi) dan Tenaga Kesehatan Lain di FKTP dan FKRTL.
Materi
- Konsep audit klinis
- Evidence based audit klinis
- Teknis audit klinis
- Formulir audit klinis & laporan audit klinis
Sasaran Peserta
Komite medis dan keperawatan FKRTL, PMKP RS, Profesional Pemberi Asuhan (PPA), Dinas Kesehatan, Tim Mutu PKM, TKMKB Koordinasi, TKMKB Teknis, Puskesmas, Klinik, TPMB, Tenaga Kesehatan Lain, Peneliti, Dosen, dan Mahasiswa
Fasilitator
Fasilitator berasal dari Pusat Kebijakan dan Manajemen Kesehatan Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan (FK-KMK) UGM.
Eva Tirtabayu Hasri, S.Kep.,MPH
Peneliti di Divisi Manajemen Mutu Pusat Kebijakan dan Manajamen Kesehatan (PKMK) FK-KMK UGM. Tertarik pada bidang manejemen mutu dalam pelayanan kesehatan. Berpengalaman bekerjasama dengan Kemenkes melakukan audit klinis nasional, menyusun berbagai pedoman, seperti: pedoman penyusunan, implementasi, dan evaluasi clinical pathways; pedoman integrasi pelayanan kesehatan di FKTP.
Dr. dr. Hanevi Djasri, MARS, FISQua
Ketua Indonesian Healthcare Quality Network (IHQN), Konsultan dan Peneliti di Pusat Kebijakan dan Manajemen FK-UGM, Dosen Magister Manajemen RS di UGM, Pengurus PERSI Pusat, Pengurus ARSADA Pusat, Pengurus PDMMI Pusat, dan merupakan Fellow of The International Society for Quality in Healthcare (FISQua). Narasumber juga berpengalaman dalam penyusunan pedoman audit klinis, audit klinis nasional.
Persiapan Bimtek
Peserta diharapkan menyiapkan:
- Laptop
- Panduan Praktik Klinis (PPK), misal PPK Hernia
- 1 berkas rekam medis dengan diagnosa yang sama, misal 1 rekam medis diagnosa Hernia
Biaya
Biaya pelatihan sebesar Rp. 3.500.000,- Tidak termasuk akomodasi dan transportasi
Agenda
Bertempat di Hotel Mercure, Yogyakarta
Waktu | Materi |
Hari 1 | |
09.00-09.15 | Pre Test |
09.15-10.45 | Sesi 1: konsep audit klinis & Evidence based audit klinis |
10.45-11.15 | Break |
11.15-12.00 | Sesi 2: teknis menyusun topik dan kriteria audit |
12.00-13.00 | Istirahat |
13.00-14.30 | Praktek 1: menyusun topik dan kriteria audit |
14.30-16.00 | Presentasi |
16.00-selesai | Istirahat |
Hari 2 | |
09.00-09.15 | Review |
09.15-10.00 | Sesi 3: teknis mengumpulkan data & analisis data |
10.00-10.45 | Praktek 2: mengumpulkan data & analisis data |
10.45-11.15 | Break |
11.15-12.00 | Sesi 4: teknis menyusun rencana perbaikan |
12.00-13.00 | Istirahat |
13.00-14.30 | Praktek 3: menyusun rencana perbaikan |
14.30-15.15 | Sesi 5: laporan audit |
14.30-16.00 | Diskusi |
16.00-selesai | Post test dan istirahat |
Narahubung & Koordinator Pelaksana
Eva Tirtabayu Hasri S.Kep, MPH
No. Telp 082324332525
Email This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.